Thursday, October 9, 2008

Geunderang Damee


Geuderang Damee adalah program radio yang menyajikan informasi tentang perdamaian yang dilihat dari sudut pandang kaum muda. Program ini dikemas dengan tema-tema yang menarik yang ada dalam keseharian kaum muda. Geunderang damee disiarkan di 12 radio swasta yang ada di Nanggroe Aceh Darussalam, sudah mengudara sejak 15 Agustus 2008. Program ini terselenggara berkat kerjasama baik Search for Common Ground Indonesia dengan Bank Dunia atau Lebih dikenal World Bank. Informasi-informasi yang dikemas dalam paket Buletin Udara sekitar 30 menit untuk program ini antara lain Vox pop, Interview,buletin, Radio diary, Feature, dan lain hal yang menyangkut dengan perkembangan situasi anak muda di Aceh. Selain menampilkan buletin udara dalam waktu 30 menit, aceh youth radio programme ini juga ngadain talkshow 30 menit yang ngupas masalah perdamaian serta berbagai kegiatan yang menyangkut kaum muda Aceh. Talkshow nya bisa didengarin di 6 radio jaringan yang termasuk kedalam 12 radio swasta. 12 Radio tersebut antara lain Fatali FM Blang Pidie, Amanda FM Takengon, Andyta FM Bireun, Istiqomah FM Lhokseumawe, Adyemaja FM Lhokseumawe, Gipsi FM Langsa, Cindi FM Langsa, Dalka FM Meulaboh, Djati FM Banda Aceh, Flamboyan FM Banda Aceh,As FM sigli,Birama FM Aceh Tamiang. Sesuai dengan nama diatas, Aceh youth Radio programme untuk program Geunderang Damee, memiliki 12 Reporter muda yang bisa dikatakan cukup terlatih untuk memberikan informasi yang bisa dikemas dalam program ini. Untuk kedepan Program Geuderang damee juga akan bisa didengarkan di Jaringan Radio komunitas Aceh. Jadi ayo, cintai perdamaian dan cipatakan dia untuk masa depan kita kaum muda. Perbedaan bukan lah sebuah Dosa, Perdamaian bisa diwujudkan...peace forever!!